INFOBATANGHARI.COM - Pemkab Batanghari tahun ini akan membangun dua infrastruktur ikonik yang menjadi program prioritas Fadhil - Bakhtiar. Islamic Centre dan Sirkuit.
Kedua proyek itu bakal menelan anggaran tidak sedikit. Juga diperlukan rekanan yang benar-benar ahli dan kompeten di bidangnya, bukan kaleng-kaleng.
Ketua Komisi III DPRD Batanghari, M Zen mengapresiasi perubahan di Batanghari tiga tahun terakhir, mulai dari pembangunan infrastruktur, wisata buatan. hingga peningkatan SDM masyarakat, khususnya ASN.
Namun, ada beberapa catatan penting yang perlu diingat oleh Pemkab Batanghari. Selama 2 tahun, ada beberapa pembangunan fisik yang mengalami keterlambatan penyelesaian.
Baca Juga: Wabup Bakhtiar Hadiri Rapat Paripurna DPRD Batanghari
Zen menjelaskan, pada 2022 semua proyek fisik yang menggunakan dana pinda mengalami keterlambatan. Ada juga pembangunan pasar mengalami keterlambatan yang sumber dananya dari pemerintah pusat.
“Dampaknya menyebabkan kerugian bagi Batanghari,” ujarnya, Senin (15/1/2024).
Zen menyinggung gagalnya pembangunan ruas jalan Desa Pompa Air – Bungku, akibat rekanan tidak kuat secara finansial.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS