Wabup Bakhtiar Gelar Rakor Bersama Penyuluh Pertanian

Reporter: Devi Safitry | Editor: Devi Safitry
Wabup Bakhtiar Gelar Rakor Bersama Penyuluh Pertanian
Batanghari

INFOBATANGHARI.COM - Wakil Bupati Batanghari, Bakhtiar menggelar rapat koordinasi bersama para Penyuluh Pertanian dari Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan (DPPP) Batanghari, Selasa (21/2/2023).

Wabup Bakhtiar meminta para penyuluh untuk memberikan data yang lengkap dan akurat tentang berapa jumlah kelompok tani yang ada di Batanghari. Bahkan apa saja yang dibutuhkan dan tanaman apa saja yang cocok di daerah setempat.

Selain itu, ia juga menginginkan pengembangan komoditas di masing-masing bidang pertanian harus dilakukan dengan memperhatikan lokasi dan cuaca yang baik untuk pertanian yang akan dikembangkan

"Jadwal tanam pangan di Batanghari juga sangat perlu melihat kondisi musim atau cuaca, bahkan sarana prasarana yang perlu diperhatikan. Seperti alat Alsintan yang sangat perlu didata mulai dari kelayakan dan kebutuhan harus sesuai," sebutnya.

Baca Juga: Fadhil Arief Buka Kejuaraan Karate Batanghari Cup 2022

Wabup juga berharap agar pemdes mampu mendukung kegiatan dari mulai produksi, penyediaan lahan dan infrastruktur penunjang, pengolahan dan pemasaran hasil pertanian nantinya.

Acara digelar di Dinas PPP, yang dihadiri juga oleh Kepala Dinas PPP, Farizal serta staf, penyuluh Pertanian Se-Kabupaten Batanghari, serta undangan tamu lainnya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Berita Terkait

Berita Lainnya