INFOBATANGHARI.COM - Bupati Batanghari, Muhammad Fadhil Arief, memimpin langsung upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, di Lapangan Alun-alun Muara Bulian, Sabtu (17/8/2024). Upacara berlangsung khidmat.
Turut hadir Wakil Bupati Batanghari Bakhtiar, Ketua DPRD Batanghari Anita Yasmin, dan para pejabat forkompinda serta para kepala OPD dan peserta upacara.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini diikuti oleh setiap perangkat daerah, tingkat instansi vertikal, lembaga, organisasi, satuan pendidikan tingkat SD, SMP, SMA hingga perguruan tinggi.
HUT 79 Kemerdekaan RI tahun 2024 mengusung tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju”. Pengibaran bendera Merah Putih dilakukan oleh paskibraka Batanghari yang merupakan 34 putra putri terbaik Kabupaten Batanghari.
Baca Juga: Liga Asprov PSSI Jambi Digelar Juni – Juli Mendatang
Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan penyerahan remisi kemerdekaan secara simbolis kepada warga binaan Lapas Kelas II/B Muara Bulian dan Lapas Anak Muara Bulian. ***
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS